BERITA
RSUP PERSAHABATAN MENGGELAR HALAL BIHALAL IDUL FITRI 1446 H BERSAMA CIVITAS HOSPITALIA
2025-04-08
Hukermas

rspersahabatan.co.id, Jakarta- Hari pertama kerja setelah cuti bersama Idul Fitri 1446 H / 2025 Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan menggelar acara halal bihalal bersama Civitas Hospitalia,di Auditorium dr. Soepandi Moekajin Sp.P Gedung Griya Puspa Lantai 2,Selasa (8/4/2025).
Diawali dengan pembukaan oleh Direktur Utama RSUP Persahabatan Prof. Dr. dr. Agus Dwi Susanto, Sp. P (K), MHPM, FISR, FAPSR dan dilanjutkan dengan bersalam-salaman untuk saling bermaafan satu sama lain, terlihat para pejabat dan staf hingga pegawai turut hadir untuk saling bermaafan satu sama lain.
Acara halal bihalal yang sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Indonesia juga dilakukan secara rutin setiap tahun oleh manajemen Rumah Sakit Persahabatan.
Halal bihalal adalah tradisi maaf-maafan dan silaturahmi yang dilakukan setelah Idul Fitri dengan tujuan membersihkan diri dari dosa serta kesalahan, memperbaiki hubungan yang mungkin renggang, menyambung kembali tali persaudaraan dan menjalin silaturahmi.(Hukmas)
No | Dokumen | Unduh |
---|
Tag:
Kategori
Penghargaan Idul Fitri hari tb sedunia 2025 Pelantikan Kunjungan Pelatihan Kerjasama PKRS Pkrs RSUP Persahabatan Selasa klinik Rapat kerja RSUP Persahabatan pelatihan Edukasi BPJS RS Persahabatan RS Persahabatan Rs persahabatan Donor darah RS Persahabatan Rusia Rencana Strategis Bisnis Upacara bendera Pameran hkn Tabur bunga Seminar awam Pelatihan RS Persahabatan Sumpah Pemuda RS Persahabatan Hari paru sedunia Webinar Workshop Peresmian studi banding Hari Hepatitis Sedunia Hari Anak Nasional pelantikan edukasi Transplantasi Paru Kemenkes Juara Studi Tiru Idul adha workshop BeritaInformasi Lainnya




