IGD (021)22472222   087880070039

WEBINAR LINDUNGI ANAK DARI PENGARUH INDUSTRI ROKOK

2024-06-05

2024-06-05 18:17:34

Dalam Rangka Hari Tanpa Tembakau Sedunia Tahun 2024,Rumah Sakit Persahabatan menyelenggarakan Webinar dengan tema Lindungi Anak Dari Pengaruh Industri Rokok melalui zoom, Rabu (5/6/2024).

Acara dibuka oleh sambutan Direktur Utama RS Persahabatan Prof. Dr. dr. Agus Dwi Susanto, Sp. P(K), FISR, FAPSR menyampaikan,"Indonesia termasuk penyumbang perokok terbesar di dunia, hampir 45 persen merokok dimulai usia kurang dari 17 tahun, ini menjadi ironi bagi kita. Merokok memberikan dampak kesehatan dan webinar pada hari ini semoga banyak memberikan pemahaman kepada peserta serta masyarakat mengenai bahaya merokok,"ucap Prof. Agus.

Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia Tahun 2024 adalah Lindungi Anak dari Campur Tangan Industri Produk Tembakau. Mengutuip dari ayosehat.kemkes.go.id, ada tujuan global dan nasional dari peringatan ini adalah meningkatkan kesadaran global tentang manipulasi dan taktik industri tembakau dalam meningkatkan penggunaan tembakau dan produk tembakau oleh anak dan remaja.

Tujuan nasional adalah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang manipulasi dan taktik industri tembakau dalam meningkatkan penggunaan tembakau dan produk tembakau oleh anak dan remaja. Melakukan kampanye dan edukasi kepada masyarakat tentang dampak buruk konsumsi produk tembakau oleh anak dan remaja. Menggerakkan dan meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengendalian konsumsi tembakau oleh anak dan remaja.

Berikut narasumber webinar ini:
1. dr.Efriadi,Sp.P (K) FISR dengan materi E-Cigarette : Dampak pada Kesehatan Paru yang mengancam Remaja
2. dr.M.Ramadhani Yassien,MMRS,Sp.A dengan materi Peran Orang Tua dan E-Cigarette pada Remaja : Gaya Hidup atau Solusi
3.dr.Acil Aryadi,Sp.JP dengan materi E-Cigarette,Aman untuk Jantung : Mitos atau Fakta
4. dr.Lenny Naulita,Sp.S dengan materi Pengaruh Rokok Terhadap Kesehatan Saraf
5.dr.Galoeh Adyasiwi,sp.P sebagai moderator
6. Rieska Riestiami, S. I. Kom sebagai pembawa acara

#Hukermas



Tag: Webinar